Padang Hijau Menyejukkan


Haloo, setelah sekian lama akhirnya bisa menulis lagi. Kali ini aku mau bercerita tentang liburanku setelah lama ga ketemu sama doi hehe. Jadi kita awalnya mau jalan-jalan di kota aja soalnya capek gitu jauh-jauh naik motor. Tapi endingnya kita mainnya ke tempat alam Hahahaha. Pilihan kami jatuh pada Kebun Teh. Ide ini aku dapat dari Twitter, waktu scroll-scroll kok ada tempat piknik cantik. Eh ternyata ada di Kebun Teh. Waktu bilang ke doi dia langsung setuju 100% hahaha.

Langsung aja di hari H ya teman-teman. Waktu itu kita berangkat sekitar pukul 10 pagi. Jalanannya ga begitu ramai meskipun itu hari sabtu. Kita memutuskan buat lewat Singosari. Sampai disana mungkin sekitar 1 jam an lah ya dari Malang. 

Sampainya di sana kita disuruh bayar tiket masuk+parkir kira-kira sekitar Rp. 45.000. 

Di depan parkirnya disediakan warung makan. Jadi kalau yang ngga bawa kue atau capek abis naik ke kebun tehnya bisa makan di sini.


Setelah sampai di lokasi kita disajikan pemandangan hijau sejauh mata memandang. Kebun teh ini memiliki luas sekitar 1.144 hektar. Dia terletak di kaki Gunung Arjuna. Dulu waktu masih SMK pernah mendaki Gunung Arjuna sekitar 2 kali. Jadi kalau mau mendaki Gunung Arjuna via Lawang harus melewati hamparan Kebun Teh ini.



Jadi, kita di sana kebanyakan foto-foto sama bawa bekal buat piknik. Mungkin ngga di rekomendasikan buat piknik si soalnya tempatnya sulit dicari kayak ketutup gitu. Padahalkan pinginnnya makan sambil lihat pemandangan hijau. Mungkin kita saja yang belum menemukan tempatnya.Udah ya sampai sini dulu aja, lagi bingung mau ngomong apa lagi hehe. 

Terimakasih~




Share:

0 comments